MEDIA ONLINE

TERAS WAYKANAN NEWS

Loading

Ajukan Raperda, Nomenklatur Perangkat Daerah Pemkab Mesuji Bakal Berubah

Ajukan Raperda, Nomenklatur Perangkat Daerah Pemkab Mesuji Bakal Berubah
WAYKANAN.TERAS-NEWS.ID

Lampungjaya.news, Mesuji - Pemerintah Kabupaten Mesuji mengajukan rancangan peraturan daerah (ranperda) perubahan nomenklatur perangkat daerah kepada DPRD Kabupaten Mesuji.

Ranperda itu disampaikan dalam Rapat Paripurna Pembicaraan Tingkat I dalam rangka Penyampaian Ranperda Kabupaten Mesuji tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kabupaten Mesuji yang digelar di Gedung DPRD Kabupaten Mesuji, Wiralaga Mulya, Selasa (29/09/2020).

Disampaikan Staf Ahli Bupati Bidang Hukum dan Politik Hamdani mewakili Bupati Mesuji, penyusunan ranperda didasarkan atas Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 tentang Perangkat Daerah sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2019, Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 99 Tahun 2018 tentang Pembinaan dan Pengendalian Penataan Perangkat Daerah, dan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 90 Tahun 2019 tentang Klasifikasi, Kodefikasi dan Nomenklatur Perencanaan Pembangunan dan Keuangan Daerah.

Berdasarkan ranperda itu nantinya akan ada pemisahan tiga perangkat daerah dan satu dinas baru, antara lain Dinas Perhubungan, Dinas Komunikasi dan Informatika, Dinas Keluarga Berencana, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah, Dinas Pendapatan dan Retribusi Daerah, dan Dinas Pemadam Kebakaran.

“Mudah-mudahan nantinya setelah ranperda ini ditetapkan menjadi perda, dapat mendorong tercapainya pembangunan di Kabupaten Mesuji yang efektif dan efisien,” ucap Hamdani. (*/SAN)

Jajak Pendapat

Siapakah Calon Walikota dan Wakil Walikota Padang Favorit Anda?

  Mahyeldi Ansyarullah - Emzalmi
  Robby Prihandaya - Dewi Safitri
  Tommy Utama - Laura Hikmah
  Willy Fernando - Vicky Armita
  Laura Himah i Nisaa - Safaruddin

Tokoh Publik

Paripurna DPRD Way KananTetapkan   Drs. H.Ali Rahman.MT Bupati Dan Wakil Bupati  Ayu Asalasiyah.S.Ke

Paripurna DPRD Way KananTetapkan Drs. H.Ali Rahman.MT Bupati Dan Wakil Bupati Ayu Asalasiyah.S.Ke

teraswaykanan.net–Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten way kanan menggelar Rapat Paripurna Istimewa untuk mengumumkan penetapan pasangan

Advertisement
REDAKSI TERAS WAYKANAN NEWS
Klik kanan dinonaktifkan.